Jenis CD Interaktif
Di Indonesia banyak developer CD Interaktif. Ada CD interaktif untuk pelajar SD, yang isinya untuk belajar membaca dan berhitung, dan yang berisi aneka gambar.
Ada juga CD Interaktif untuk anak-anak balita, yang tujuannya merangsang aspek kognitif anak. Sedangkan untuk sekolah menengah ada CD Interaktif berbagai mata pelajaran, seperti mengenal organ tubuh manusia (Tim Metro TV, 2004: 22).
Perusahaan, baik pemerintah maupun swasta telah banyak memakai media ini untuk menginformasikan profilnya pada calon-calon investor.
Jenis CD Interaktif menurut tujuannya dapat dibagi menjadi:
· Non-Komersial, seperti CD Interaktif profil pemerintahan, wisata, kota, maupun profil perusahaan.
· Komersial, seperti CD Interaktif tutorial maupun pembelajaran untuk anak-anak.